Berita

Saidi Mansyur dan Habib Idrus Terima SK Pengesahan Pengangkatan Bupati dan Wabup Banjar

 

BANJARMASIN,- Gubernur Kalimantan Selatan H Muhidin menyerahkan Memori Jabatan dan Surat Keputusan (SK) Menteri Dalam Negeri (Mendagri) tentang Pengesahan Pengangkatan Bupati dan Wakil Bupati Banjar kepada H Saidi Mansyur dan Habib Idrus Al Habsyi, di Mahligai Pancasila, Banjarmasin Rabu (5/3/2025) sore.

Penyerahan SK tersebut juga kepada Bupati dan Wakil Bupati serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota pada 11 kabupaten/kota lainnya.


Kepada penerima SK Gubernur Kalsel H Muhidin berharap, dapat menjalankan amanah dalam jabatan masing-masing dengan ketulusan, tanggung jawab dan tekad pengabdian terbaik dalam melayani masyarakat.

“Kami memberikan dukungan kepada kepala daerah agar mampu bekerja cermat, cepat dan tepat sesuai dengan tugas yang diberikan,” harapnya.

Muhidin menjelaskan, membangun daerah sesungguhnya juga membangun bangsa.


“Tidak ada provinsi yang maju tanpa kabupaten dan kota yang maju pula untuk menuju Indonesia emas tahun 2045,” jelasnya.


Pada kesempatan ini juga dilakukan pelantikan Ketua TP PKK dan Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten/Kota se-Kalsel serta pelantikan pengurus TP PKK Provinsi Kalsel dan Penjabat Sekdaprov Kalsel Muhammad Syarifuddin.

 

Reporter  : Faidillah Rajani
Editor : Ronny Lattar
Uploader : Suhendra

Terbaru

Kekeringan, Warga Desa Muara Halayung Antre Air Bersih BPBD Banjar

Radio Suara Banjar

Polres Banjar Sosialisasikan Program Presiden Dorong Ketahanan Pangan

Radio Suara Banjar

Sukses Terapkan Aplikasi SRIKANDI, Pemkab Banjar Raih Penghargaan dari ANRI

Radio Suara Banjar