Potensi Pertanian dan Perikanan di Desa Akar Bagantung Dikembangkan  

 

MARTAPURA,- Sektor pertanian dan perikanan menjadi potensi Desa Akar Bagantung, Kecamatan Martapura Timur, Kabupaten Banjar yang harus dimaksimalkan guna kesejahteraan masyarakat.

Hal tersebut diungkapkan Pambakal Desa Akar Bagantung Israt saat talkshow Chating Manis (Cepat hadapi teknologi inovasi komunikasi global) di Radio Suara Banjar, Rabu (25/9/2024) pagi.

Dikatakan, saat ini 90 persen petani sudah panen padi dan mengambil ikan pada beberapa sumur yang ada di lahan persawahan.

“60 persen gagal panen karena tahun ini terjadi banjir, tapi banyak juga yang tanam ulang, alhamdulillah sudah panen. Ikannya juga sudah diambil bukan pada kolam peliharaan, tapi alami di sumur sawah,” terang pambakal yang juga mantan anggota TNI.

Pembinaan lanjut Israt oleh penyuluh pertanian juga rutin dilakukan, juga bantuan yang didapatkan dari pemerintah 5 unit mesin pompa air untuk mengairi lahan pertanian.


Kader digital desa Muhammad Ilmi mengatakan, sebagai salah satu desa cerdas, ia berupaya untuk menjadikan SDM yang ada di desa juga semakin cerdas, dengan program-program yang akan diterapkan.

“Nantinya petani juga dikenalkan dengan dengan alat panen modern, drone untuk semprot sawah, juga bibit padi yang bagus dengan batang kuat sehingga tidak mudah roboh jika kena angin kencang,” rincinya.

Duta digital Kabupaten Banjar Hamdiani mendukung apa yang dilakukan oleh kader dan pambakal dalam meningkatkan SDM desanya.

“Penting dalam memperkuat potensi-potensi lokal, dan bagaimana memanfaatkan teknologi dalam pembangunan desa,” ujarnya.

Ia juga mengajak semua stakeholder desa untuk bisa bekerja sama membangun desa, misalnya memberikan usulan-usulan dalam musyawarah desa. Hamdiani menyebut nantinya juga ada pelatihan program perikanan terpadu, masalah UMKM dan literasi digital, agar tidak ketinggalan teknologi dan membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

 

Reporter : Bagus F
Editor : Ronny Lattar
Uploader : Suhendra

Pos terkait

Karhutla di Kabupaten Banjar Membakar 108 Hektare Lahan di 11 Kecamatan  

Sempat Mereda, Tim Gabungan BPBD Banjar Kembali Tangani Karhutla di Tungkaran

Atasi Masalah Stunting, PTPN dan BPKP Kalsel Serahkan Bantuan