MARTAPURA,- Kementerian Komunikasi dan Informatika mengadakan webinar di Kabupaten Tabalong, Selasa (22/6/2021) pagi. Acara dibuka oleh Bupati Tabalong, Drs H Anang Syakhfiani ini menampilkan sejumlah pembicara kompeten.
Dalam diskusi ini dipandu oleh moderator Ovi Darin yang menghadirkan narasumber pertama yaitu Tonie Kurniawan yang menyampaikan materi tentang “Peran Literasi Digital Di Dunia Marketplace”
” Keunikan yang membedakan produk kamu dari usaha sejenis lainnya yaitu apa alasan konsumen harus membeli produk kamu bukan produk dari kompetitor. Pilih Channel (tempat) untuk berjualan. Kamu dapat memilih e-commerce (seperti tokopedia, bukalapak, shopee, dst). Tidak ada e-commerce yang lebih baik dari lainnya, karena semua disesuaikan dengan target pasar kamu. Terkadang penjual menggunakan beberapa e-commerce lebih dari satu untuk menjual produknya.,” tuturnya.
“Narasumber kedua, Gilang Wardhana yang menyampaikan materi tentang “Kenali dan Pahami : Rekam Jejak di Era Digital”
“Dunia digital adalah tempat orang menghabiskan waktu sehari-hari, banyak gaya hidup dan perkjaaan digital, WFH, Online meeting dll, pekerjaan digital adalah pekrjaan tanpa kontak dan menggunakan internet , seperti penjualan dan pembelian online, bahkan pendidikan,” tuturnya
“Game juga sekarang bergeser jadi pekerjaan, terdapat strategy, content, chanel, aplikasi. Aplikasi digital ada marketplace, fintech untuk pendanaan, edutech dan jasa layanan. Mulailah menggunakan platform , dan konten yang berkualitas. Softskill dalam sosmed, manajemen waktu, public spekaing, adaptif, kecerdasan emosional, orientasi pelayanan, kreatif original dan inisiatif,” pungkasnya.
Reporter : Rifky Zidane Editor : Ronny Lattar