MARTAPURA,- Rapat koordinasi (rakoor) mingguan lingkup Pemerintah Kabupaten Banjar digelar di Aula Barakat lantai 2 Martapura, Senin (2/1/2023) pagi.
Rakoor dipimpin Bupati Banjar H Saidi Mansyur didampingi wakilnya Habib Idrus Al-Habsyie, juga dihadiri para asisten, staf ahli dan seluruh Kepala SKPD Banjar.
Mengawali rakoor H Saidi Mansyur sampaikan Misi Kabupaten Banjar khususnya Agamis agar dilaksanakan tidak hanya ketika pelaksanaan peringatan Hari Jadi (Harjad) tetapi juga di hari-hari besar Islam lainnya.
“Selain Harjad, tentunya menjadi kegiatan yang berbeda untuk Kabupaten Banjar melaksanakan program Agamis sehingga visi Maju, Mandiri dan Agamis (Manis) komplit dapat berjalan dengan baik,” ungkapnya.
Bupati Banjar dan wakilnya juga berharap ditahun 2023 ini pembangunan di Kabupaten Banjar lebih baik lagi dalam segala aspek.
Dirakoor tersebut juga membahas terkait kasus Covid-19, imunisasi, penggunaan jalan alternatif, penerangan jalan dan masalah kebencanaan.
Reporter : Rifki Zidane Editor : Ronny Lattar