Pilah Sampah Penting Bagi Anak, Bunda Enik Hadir Bersama Boneka Nunung

222

MARTAPURA,- Pendidikan tentang pilah sampah perlu ditanamkan sejak usia dini. Hal ini diungkapkan pendongeng Bunda Enik Mintarsih ketika menjadi narasumber program Bakisah ( bijak kelola sampah ) di Radio Suara Banjar, Kamis (06/01/22 ) pagi.

Bunda Enik yang sudah banyak dikenal sosoknya ini terutama di dunia anak dan sering mengisi beberapa kegiatan baik di Kabupaten Banjar bahkan Kabupaten dan Kota lain ini menekankan, metode edukasi kepada anak tentang pilah sampah bisa juga disampaikan melalui metode mendongeng.

“Metode ini dirasa perlu karena anak kita tentu sangat suka mendengarkan dongeng, nah disinilah kita sebagai orang tua dapat menyisipkan pesan pilah sampah tadi agar mudah diterima oleh anak kita untuk menjadikan kebiasaanya nanti” ujar Bunda Enik.

“Selain itu sebagai orang tua kita juga harus memberikan contoh terdahulu, lakukanlah hal membuang sampah atau memilah sampah di depan anak, kemudian jelaskan tentang apa itu sampah organik dan on organik, tentu ini memerlukan tahapan, karena pola edukasi kepada anak diperlukan kesabaran, keuletan dari orang tua,” jelasnya.

“Hal ini juga saya lakukan kepada anak saya di rumah, kami merupakan salah satu nasabah Bank Sampah Sekumpul Martapura, saya dan suami memilah sampah dan satu bulan sekali sampah yang sudah dipilah kami antarkan ke Bank Sampah Sekumpul, disini anak melihat kebiasaan dan akhirnya bisa mengikuti pola ini mengetahui tentang bijak kelola sampah dan pilah sampah” ungkap Bunda Enik.

Bunda Enik juga mengingatkan kebiasaan membakar sampah agar ditinggalkan karena tidak baik untuk lingkungan dan hidup bertetangga. Jika ditemukan seperti ini ada baiknya untuk di edukasi  pelan-pelan untuk menyampaikan tentang bahaya membakar sampah dan dampaknya bagi lingkungan dan kesehatan.

“Hal kecil bisa dilakukan dengan membagi tugas kepada anak kita di rumah semisal kakak membersihkan piring kotor, sementara adik membersihkan lainnya dan dari sini metode pilah sampah bisa kita jelaskan,”  tutur Bunda Enik.

Keseruan dan keceriaan Talkshow” Bakisah ” kali ini dengan hadirnya  tokoh boneka ” Nunung ” yang lucu dan juga ikut berkomentar di saat talkshow dan menyanyikan lagu yang bertema pilah sampah dengan gaya anak yang imut dan mengggemaskan.

Reporter : Akhmad Effendy
Editor : Ronny Lattar