400 Jiwa Korban Banjir Masih Mengungsi di Martapura Barat

333

MARTAPURA,- Seiring dengan curah hujan yang tak menentu, dan masih ada beberapa titik Desa yang terendam banjir di Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan terus mendapatkan perhatian dari berbagai pihak, seperti hari ini di Kecamatan Martapura Barat Kabupaten Banjar, kedatangan Komisi III DPR RI beserta rombongan, Kamis ( 04/02 ) siang.

Kunjungan tersebut didampingi Forkopimda Kota Banjarmasin, Forkopimda Kabupaten Banjar, dan SKPD terkait dalam rangka menyalurkan bantuan 250 paket sembako dan keperluan lainnya bagi warga yang terdampak banjir.

Wakil Ketua Komisi III DPR RI Gusti Khairul Saleh mengatakan, peninjauan ini sekaligus kunjungan kerja untuk menyalurkan bantuan dan melihat kondisi para warga yang terdampak.

“Ada 2000 paket bantuan dari Komisi III DPR RI yang dibagikan untuk 3 Kabupaten yakni Kabupaten Banjar, Batola dan Hulu Sungai Tengah,” jelasnya.

Khairul Saleh berharap bantuan tersebut bisa membantu meringankan warga yang tertimpa musibah banjir.

Camat Martapura Barat Sumardi menjelaskan, di kecamatan ini ada 13 desa yang terdampak banjir, bahkan hingga hari ini, banjir masih merendam rumah warga dengan ketinggian mencapai 15 – 60 cm. Sementara total pengungsi saat ini di posko Kecamatan Martapura Barat sekitar 400 jiwa.

Reporter : Rifky Zidane
Editor : Ronny Lattar