Berita

Perkuat Hubungan Dengan Masyarakat, Nurgita Tiyas Sambangi Pedagang Pasar Terapung Lok Baintan

 

SUNGAI TABUK,- Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Banjar Hj Nurgita Tiyas bersama kader terjun langsung menyapa para pedagang, di Dermaga Pasar Terapung Lok Baintan, Kecamatan Sungai Tabuk Minggu (15/9/2024) pagi.

Nurgita Tiyas terlihat berdialog dengan para pedagang. Selain memperkuat hubungan dengan masyarakat juga untuk mendengarkan keluhan, masukan, serta memberikan dukungan bagi kesejahteraan masyarakat Desa Lok Baintan.

Nurgita yang juga Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Banjar tersebut memborong dagangan yang dijual pedagang.

Usai berdialog dengan para pedagang, Nurgita menjalin silaturahmi dengan Forkopimcam Sungai Tabuk. Dikatakan, kedepan pihaknya akan memfokuskan pelatihan bagi warga Desa Lok Baintan terkait Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) setempat berupa ikan gabus, baik dibuat ikan asin, amplang dan kerupuk.


“Dalam bidang ikan gabus mencakup berbagai aspek seperti budidaya, pengolahan, dan pemasarannya sehingga dapat menambah pendapatan ekonomi keluarga warga setempat,” ujarnya.

Nurgita juga berpesan kepada para istri camat dan pambakal untuk lebih aktif dalam kegiatan pemberdayaan masyarakat, khususnya dalam membantu kaum perempuan mengembangkan keterampilan dan usaha.

“Diharapkan bisa menjadi motor penggerak dalam program-program seperti kesehatan, pendidikan dan ekonomi kreatif,” harapnya.

Dirinya juga menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah desa, masyarakat dan organisasi wanita untuk membangun desa agar kedepan lebih Manis.


Terpisah, Camat Sungai Tabuk Taufiqurrahman menyampaikan terima kasih atas kehadiran Ketua TP PKK di Desa Lok Baintan. Menurutnya, Kegiatan seperti ini sangat penting untuk memastikan keberlanjutan tradisi Pasar Terapung sekaligus meningkatkan kesejahteraan para pedagang lokal.

“Pasar Terapung dengan segala kearifan lokalnya tentu harus dilestarikan sekaligus dijaga, terutama ketergantungan masyarakat setempat pada sungai dan ekosistemnya,” tutupnya.

Kegiatan turut dihadiri Asisten Perekonomian dan Pembangunan H Ikhwansyah, para kepala SKPD beserta istri, GOW dan masyarakat setempat.

 

Reporter : Rifky Zidane
Editor : Ronny Lattar
Uploader : Suhendra

Terbaru

Bupati Banjar Tekankan Pambakal Untuk Bekerja Bersama Bukan Kerjasama

Radio Suara Banjar

Pastikan Korban Banjir Terlayani, Bupati Banjar Datangi Posko

Radio Suara Banjar

Samakan Persepsi, Sekda se Indonesia Ikuti Rakernas

Radio Suara Banjar