MARTAPURA,- Program Durian Manis atau Pemuda Qur’ani Banjar Maju, Mandiri dan Agamis, sekaligus peringatan HUT ke 19 SMAN 1 Karang Intan, digelar disekolah setempat, Selasa ( 29/3/22 ) pagi.
Mewakili Bupati Banjar Sekretaris Dinas Pendidikan Hj Nane Andriadne mengatakan, adanya program “Durian Manis” ini, menjadikan generasi Kabupaten Banjar akan bangkit dan menggaungkan Al-qur’an di setiap waktu, sehingga generasi muda menjadi generasi yang qur’ani, mulia dan sejahtera.
“Program ” Durian Manis ” diharapkan lebih dikenal di masyarakat terutama disetiap kegiatan pendidikan agar para siswa menjadi pencinta Al qur’an yang kedepannya mampu menjadi penghapal Al Qur’an” ujar Nanie.
Di kegiatan ini juga dilakukan penyerahan 70 buah Al-Qur’an waqaf untuk program bersama Pemkab Banjar “PROGRAM DURIAN MANIS” dari Rumah Berbagi Kebaikan Yuri’s Foundation (RBKyf) dan Rumah Syaamil Qur’an RBKyf melalui Disbudporapar untuk siswa dan guru peserta pelatihan Pemuda Menghafal Quran 2021.
Penyerahan disaksikan mantan Kadispora periode 2019-2021 yang sekarang menjabat Asisten Bupati Bidang Ekonomi dan Pembangunan Ikhwansyah, Hj.Nane Andriadne, Owner Rumah Syaamil Qur’an Toyyib Marhaban dan Harto Malik.
Founder RBKyf sekaligus Owner Rumah Syaamil Qur’an RBKyf Yuri Hairunnisa, menyerahkan secara simbolis kepada Kadisbudporapar yg diwakili Kabid Pemuda Noor Syawli Syahri.
Kemudian guru dan para siswa penerima Waqaf Qur’an diwakili oleh tiga kepala sekolah, masing-masing Kepala SMAN 1 Karang Intan Hj. Ayu Herlina Rustam, Kepala SMAN 1 Martapura Eko Sanyoto dan Kepala SMAN 2 Martapura Saryono.
Disela kegiatan juga tampak hadir secara pribadi Paman Birin menyapa dan memberikan semangat kepada siswa di SMKN 1 Karang Intan.
Reporter : Akhmad Effendy Editor : Ronny Lattar