MARTAPURA,- Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Banjar menyelenggarakan kegiatan dalam rangka Pembangunan Zona Integritas (PZI) menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) berupa Sosialisasi dan Pencanangan di Aula Bapenda Banjar Martapura, Senin (28/12) pagi.
Sosialisasi ini sendiri ditandai dengan pengucapan deklarasi yang dipimpin oleh H. M Farid Soufian dan diikuti oleh seluruh jajarannya. Farid Soufian mengatakan, tujuan dilaksanakannya kegiatan tersebut adalah agar Bapenda Banjar lebih memahami, termotivasi dan berkomitmen untuk mewujudkan WBK & WBBM melalui reformasi birokrasi, khususnya dalam hal pencegahan korupsi dan peningkatan kualitas pelayanan publik sesuai dengan Permen PAN RB Nomor 10 Tahun 2019.
Sementara itu, Wakil Bupati Banjar H. Saidi Mansyur mengatakan, agar komitmen yang sudah dibangun terus dikembangkan dan ditularkan kepada aparatur dibawahnya, sehingga tujuan pembangunan zona integritas benar-benar bisa terwujud yaitu mencegah terjadinya korupsi dan meningkatnya pelayanan kepada masyarakat.
“Dalam mencapai sasaran hasil Pembangunan Zona Integritas menuju WBK/WBBM terdapat 6 komponen pengungkit, yaitu Manajemen Perubahan, Penataan Tatalaksana, Penataan Manajemen SDM, Penguatan Akuntabilitas Kinerja, Penguatan Pengawasan serta Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik,”katanya.
Lebih jauh dijelaskannya bahwa nanti juga seluruh SKPD Kabupaten Banjar mencanangkan WBK dan WBBM ini. Adapun keberhasilan dalam pembangunan zona integritas secara langsung akan mengangkat nilai indeks reformasi birokrasi, namun lebih dari itu target yang ingin dicapai adalah terwujudnya pemerintahan yang bersih dan bebas KKN serta terwujudnya peningkatan kualitas pelayanan publik kepada masyarakat.
Kegiatan sosialisasi ini sendiri juga dihadiri Kepala Inspektorat Kencana Wati, Asisten Administrasi Umum Hj.Siti Mahmudah dan Tim Pokja/Fasilitator Pembangunan Zona Integritas Kabupaten Banjar.
Reporter : Faidillah Editor : Ronny Lattar