Gadis Pintar Asal MTsN 6 Banjar Ini, Bercita-Cita Hafal Al quran

390

Martapura,- Wahyuni Nur Aulia berhasil menjadi yang terbaik dengan perolehan nilai tertinggi 92 pada kelulusan Madrasah Tsanawiyah Negeri 6 Banjar Tahun Pelajaran 2019 -2020. Hal ini diketahui saat pengukuhan alumni siswa kelas IX sekolah tersebut secara virtual di Command Center Barokah Martapura, Sabtu (25/07) pagi.

Gadis kelahiran Martapura 30 Desember 2004 tersebut berhasil menjadi yang terbaik mengalahkan 200 siswa lainnya, yang mengenyam pendidikan di Madrasah tersebut.

“Syukur Alhamdulillah nilainya tinggi, biasanya hanya masuk 5 besar, saya belajarnya yang sungguh-sungguh pada semester 9 ini saja” ujarnya.

Menurutnya, tidak ada yang luar biasa dalam sistem belajar yang ia terapkan, kecuali mengulangnya kembali waktu dirumah apa yang telah diterima disekolah maupun apa yang diberikan dalam belajar sistem daring.

Sementara terkait akan tips belajar yang baik Wahyuni kepada juniornya membeberkan agar dalam belajar harus mencari berkahnya dan jangan memikirkan dunia saja.

” perhatikan guru saat menjelaskan materinya, jangan menggibah guru jika kita tidak suka dengan karakternya, kita harus bisa menerima apa adanya,” polosnya.

Terkait akan melanjutkan sekolah dimana, Wahyuni menyebut Madrasah Aliyah Program Khusus (MAPK) Martapura. Dipilihnya sekolah tersebut karena ia ingin memperdalam ilmu agama serta bercita-cita hafal kitab suci Al Quran.

” Mudah-mudahan dalam 3 tahun kedepan saya bisa hafal 30 juz Al Qur’an, kalau saat ini baru 1 juz yang hafal,” terangnya.

Sementara itu salah seorang guru yang juga sebagai mantan wali kelas Wahyuni, Kholifah mengakui bahwa Wahyuni dalam kesehariannya begitu rajin dalam belajar. Disamping itu akhlak yang ditunjukannya begitu bagus hingga menyenangkan hati para guru.

” Keinginannya yang begitu kuat untuk maju dan berkembang terbukti saat ini diterima di MAPK, saya berharap kepadanya juga siswa yang lain agar mampu membawa nama baik MTsN 6 Banjar” ungkapnya.

Selain nilai tertinggi Buah hati dari pasangan dari Muhammad Juhri dengan Suhartati ini memiliki beberapa prestasi yang cukup membanggakan sekolah, baik ditingkat kabupaten maupun Provinsi Kalimantan Selatan, seperti : 2018 Terbaik II Kompetisi Sains Madrasah bidang IPA tingkat Kabupaten Banjar. 2018 Terbaik II Kompetisi Sains Madrasah  bidang IPA tingkat Provinsi Kalimantan Selatan.  2019 Terbaik III Veralent stratomic di MAN IC di Kabupaten Tanah Laut se Kalselteng. 2019 Terbaik II Kompetisi Sains Madrasah bidang IPA tingkat Kabupaten Banjar. 2019 Terbaik III Kompetisi Sains Madrasah bidang IPA tingkat Provinsi Kalimantan Selatan.

Reporter : Ronny Lattar
Editor : Ronny Lattar