Rampung 100 Persen, TMMD Resmi Ditutup

212

BANJARBARU,- Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-113 Tahun Anggaran 2022 ini merupakan operasi Bhakti TNI dalam rangka meningkatkan kesejahteraan rakyat yang dilaksanakan secara lintas sektoral dengan melibatkan pemerintah daerah polri dan instansi terkait lainnya serta masyarakat setempat.

Hal tersebut diungkapkan Pangdam VI Mulawarman Mayjen TNI Teguh Pujo Rumekso melalui sambutan tertulis yang dibacakan Danrem 101 Antasari Brigjen TNI Rudi Puruwito saat menutup secara resmi TMMD ke-113 Tahun Anggaran 2022, di Hotel Roditha Banjarbaru, Kamis (9/6/2022).

Dikatakan Rudi, pelaksanaan TMMD di Kalsel oleh Kodim 1006 Banjar kali ini mengusung tema “TMMD Dedikasi Terbaik Membangun NKRI”. Menurutnya, sejalan dengan kebijakan pemerintah untuk memberikan kesempatan membantu daerah-daerah yang belum tersentuh pembangunannya secara merata sekaligus sebagai momentum untuk menggelorakan kembali semangat gotong royong.

Ia menyebut tujuan dilaksanakannya TMMD adalah untuk membuka daerah yang terisolir guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan kehidupan berbangsa maupun bernegara dalam rangka kepentingan pertahanan serta tetap terpeliharanya kemanunggalan TNI dan rakyat.

Sementara itu sambutan tertulis Bupati Banjar H. Saidi Mansyur yang dibacakan Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Rakhmat Dhany menyampaikan, apresiasi kepada rekan-rekan TNI Polri bekerja sama dengan Pemkab Banjar yang ikut serta bergotong-royong membaur dengan masyarakat dalam kegiatan TMMD di Kecamatan Aranio. Ia berharap kerjasama tersebut terus terjalin serta berkesinambungan.

“Saya mengajak seluruh elemen masyarakat agar bersama-sama memanfaatkan dan menjaga semua fasilitas yang telah dilakukan bersama-sama untuk kepentingan bersama pula,” ajaknya.

Dalam laporannya Dandim 1006 Banjar Imam Muchtarom mengatakan, sasaran-sasaran yang mencapai 100 persen baik fisik, non fisik, seperti pembukaan jalan sepanjang 4.000 meter dan pembuatan jembatan 2 unit, rehab mesjid, pembuatan MCK 1 unit, pos kamling 1 unit, lapangan volly 1 unit dan rehab rumah tidak layak huni 1 unit.

Selain itu, juga penyuluhan wawasan kebangsaan, pelayanan kesehatan, pertanian dan peternakan, kamtibmas, keluarga berencana dan stunting, budidaya ikan air tawar, bencana dan air bersih.

Imam menambahkan pihaknya akan terus melanjutkan ke wilayah-wilayah lainnya di Kabupaten Banjar sehingga terwujudnya masyarakat yang Maju, Mandiri dan Agamis (MANIS).

Dikesempatan tersebut dilakukan penandatanganan naskah hibah pengerjaan TMMD oleh Kodim 1006 Banjar kepada Pemerintah Kabupaten Banjar, yang juga disaksikan Danlanal Banjarmasin, Danlanud Syamsudin Noor, Forkopimda Provinsi Kalsel, Forkopimda Banjar, Camat Aranio, Pembakal Desa Benua Riam dan Desa Artain serta Kodim se-Kalimantan Selatan secara daring.

Reporter : Rifky Zidane
Editor : Ronny Lattar