Berita

Saidi Mansyur Buka Resmi Muscab HIPMI Banjar

MARTAPURA,- Tantangan yang dihadapi oleh para pengusaha dan dunia usaha pada masa pandemi Covid-19 ini tidak mudah, karena saat ini semua mengalami krisis kesehatan sekaligus krisis perekonomian.

Hal tersebut diungkapkan Bupati Banjar H. Saidi Mansyur saat membuka resmi Musyawarah Cabang (Muscab) ke-6, oleh Badan Pengurus Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Banjar, di Mahligai Sultan Adam Lt.2 Martapura, Selasa (21/12) pagi.

“Pandemi Covid-19 ini membuat pengusaha muda harus berpikir kreatif dan terus berinovasi agar tetap mampu bertahan. Kader HIPMI pasti bisa membalik tantangan ini menjadi sebuah peluang untuk berkembang guna mendorong pemulihan ekonomi seiring dengan percepatan vaksinasi, stimulus kebijakan dan pemulihan kegiatan usaha secara bertahap,” ujarnya.

Saidi Mansyur juga berharap kepada HIPMI Banjar, agar dapat mendorong sinergitas antara pengusaha muda dengan Pemerintah Daerah, yang tercantum dalam visi MANIS (Maju, Mandiri dan Agamis) di dalamnya ada misi yang mengambil dari kata maju yaitu peningkatan ekonomi yang berkualitas berbasis kerakyatan.

“Ikut berperan dalam mendorong percepatan investasi,membantu memajukan pengusaha lokal dan para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) agar mereka bisa mengembangkan produknya serta membantu dalam menyerap tenaga kerja lokal sehingga hal ini dapat mendorong kemajuan perekonomian di Kabupaten Banjar,” harapnya.

Sementara itu Plt Ketua Umum BPC HIPMI Kabupaten Banjar Wahyudi Rifani mengapresiasi semua stakeholder khususnya Pemerintah Kabupaten Banjar yang memberikan dukungan dan binaan kepada HIPMI.  

Kepada pengurus HIPMI Banjar yang baru ia berharap agar bisa mengembangkan HIPMI ke arah yang lebih baik, bermanfaat bagi daerah dan memiliki banyak program untuk membentuk kader-kader pengusaha yang militan dan handal.

Dirinya menjelaskan, pada Muscab ini akan memilih Ketua Umum baru yang akan memimpin 3 tahun kedepan,dengan jabatan hanya satu periode.

Turut hadir dalam kegiatan bertema “Kolaborasi Pengusaha Muda untuk Mendorong Akselarasi Pemulihan Ekonomi” ini, Plt Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Ikhwansyah, Ketua Umum BPD HIPMI Kalsel Rendi Ahmadi Noor Supit, Dewan Kehormatan HIPMI Kalsel, Kepala Kantor Cabang Martapura Bank Kalsel Iwan serta Dewan Pembina dan Pengurus HIPMI Banjar.

Reporter : Faidillah
Editor : Ronny Lattar

Terbaru

Karhutla di Perbatasan Banjarbaru dan Martapura  

Radio Suara Banjar

Anti Cekcok dan Caplok, Bupati Banjar Pasang Patok 

Radio Suara Banjar

Mokhammad Hilman Raih Gelar Doktor Ilmu Hukum Melalui Daring

Radio Suara Banjar