Dukung Kemajuan Radio Suara Banjar, PDAM Intan Banjar Serahkan Bantuan 1 Handphone

339

Martapura,- Perusahaan Daerah Air Minum ( PDAM ) Intan Banjar terus bersinergi dengan berbagai mitra kerjanya dalam upaya memberikan layanan terbaik kepada pelanggan.

Masih dirangkaian HUT PDAM ke 32, pihak PDAM Intan Banjar dengan salah satu mitra informasinya yaitu  LPPL Radio Suara Banjar 100,4 fm, yang menyajikan pesan edukasi berupa  imbauan menjadi pelanggan yang bijak.

Tak hanya itu saja, PDAM Intan Banjar melalui program CSR, mensuport media elektronik berusia 26 tahun ini dengan memberikan fasilitas berupa 1 unit handphone android untuk keperluan reportase, penyiaran rellay audio streaming berjaringan dan dapat juga digunakan pada saat Radio Suara Banjar melaksanakan peliputan live report.

Bantuan CSR tersebut diserahkan oleh Kabag SDM PDAM Intan Banjar, M. Untung Hartaniansyah dan diterima oleh Manager Umum Dan Pemasaran Radio Suara Banjar, Emroni.

Kabag SDM PDAM Intan Banjar M. Untung Hartaniansyah mengatakan, pemberian fasilitas ini juga sebagai bentuk kepedulian  pihaknya dalam memajukan Lembaga Penyiaran Publik Lokal.  menurutnya selama ini hubungan kerjasama antara PDAM Intan Banjar dengan Radio Suara Banjar telah berjalan dengan baik dan diharapkan ini menjadi bagian penting untuk lebih mempererat kerjasama antara kedua belah pihak kedepannya.  

Mewakili management PDAM Intan Banjar, M. Untung Hartaniansyah berharap bantuan dapat digunakan sebaik mungkin dan pihaknya selalu mendukung semua langkah positif dari Radio Suara Banjar untuk kemajuan bersama.

“Radio sebagai media sangat efektif dalam menyampaikan semua pesan kepada masyarakat, kami juga berterimakasih selama ini pihak Radio Suara Banjar juga membantu memberikan edukasi dan informasi dari PDAM Intan Banjar, baik itu kegiatan dan pemberitaan tentang kami maupun pesan layanan masyarakat ” Ungkap Untung.

Sementara itu Direktur LPPL Radio Suara Banjar, Eddy Elminsyah Jaya mengatakan bahwa pihaknya  sangat  berterimakasih atas dukungan pihak PDAM Intan Banjar kepada Radio Suara Banjar.

“Tentunya ini sangat membantu salah satu operasional media publik lokal di Kabupaten Banjar, dalam misinya menyampaikan informasi terdepan pembangunan Kabupaten Banjar, ini seiring dengan keberadaan radio Suara Banjar yang setiap harinya memberikan siaran dalam bentuk pemberitaan” Jelas Eddy.

Hadir dalam serah terima bantuan CSR tersebut Kasubag Humas dan Hukum PDAM Intan Banjar, Hikmatullah, Manager Studio dan Teknik Radio Suara Banjar, Akhmad Effendy dan beberapa staf lainnya.

Reporter : Pepen Effendy
Editor : Ronny Lattar