MARTAPURA,- Bantuan untuk korban banjir Kalimantan Selatan khususnya di Kabupaten Banjar hingga saat ini terus mengalir.
Kali ini giliran Walikota Samarinda Syaharie Jaang bersama rombongan yang terdiri dari Sekdako Samarinda , Asisten 1 dan 2 , Anggota DPRD dan para kepala SKPD Pemko Samarinda lakukan kunjungan kerja, sekaligus menyerahkan bantuan bagi korban terdampak banjir.
Donasi tersebut merupakan Infaq dari ASN Pemko Samarinda dan masyarakat, untuk diserahkan kepada pemerintah Kabupaten Banjar yang kemudian disalurkan ke korban terdampak banjir di wilayah Kabupaten Banjar.
Penyerahan secara simbolis diserahkan oleh Walikota Samarinda Syaharie Jaang dan diterima langsung oleh Bupati Banjar H Khalilurrahman di posko Induk Pemkab Banjar, Senin ( 25/01 ) pagi.
Bupati Banjar H Khalilurrahman mengucapkan selamat datang kepada walikota Samarinda bersama rombongan dan memberikan penghargaan setinggi tingginya atas pemberian yang diserahkan. Ia berharap semoga segala kebaikan dan kepedulian yang diberikan mendapat Rahmat dan ridho dari Allah SWT.
” Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Banjar mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi tinggi nya atas kepedulian pak Walikota bersama jajarannya , semoga menjadi amal ibadah bagi semua pihak yang terlibat,” katanya.
Sementara itu Walikota Samarinda mengatakan, bahwa pada Rabu lalu di halaman Gor Segiri Samarinda sudah melepas 4 muatan Truck dan 1 unit mobil kecil untuk kemudian di bawa ke Kalimantan Selatan .
” Kita sudah melepas beberapa muatan bantuan untuk diserahkan ke Pemerintahan Provinsi dan Kabupaten Banjar. Dan hari ini Senin ada beberapa muatan bantuan yang mana kami hasilkan dari berbelanja di Kota Banjarmasin dan Banjarbaru, Ini kami lakukan sedikit demi membantu perekonomian warga di wilayah yang terdampak banjir , semoga bermanfaat kedepannya,” ucapnya .
Bantuan yang diberikan berupa sembako dan keperluan lainnya, antara lain mie Instan 130 dus, beras 20 pak, minyak goreng 3 dus, teh wangi 1 dus, sabun cuci 1 dus, air mineral 10 dus, popok bayi 3 dus, gula pasir 2 dus, sejumlah telor ayam dan ikan sarden 2 dus.
Reporter : Fuad Rivan Editor : Ronny Lattar